Label

Selasa

LG Luncurkan Optimus 4X HD

TRIBUN JOGIA - Kabar  baik datang  dari LG Mobile  Indonesia.  Vendor ponsel  kelas global berbasis  di Korea  Selatan tersebut  baru saja  mengumumkan kesiapan  peluncuran handphone  LG Optimus  4X HD di Indonesia  pada Juli. LG  Optimus  4X HD menjadi  titik  awal bagi  LG menetapkan standar baru  yang  lebih tinggi  bagi smartphone  di Indonesia.  Kualitas Iayar  HD memukau  dan ketahanan  baterai yang  prima, siap menjadi  sihir  baru  bagi pendamba  smartphone android  dengan desain  mempesona,"  ujar Chorung Cho, Head  of LG  Mobile  Indonesia.

Meskipun  kekuatan  dapur  pacunya  terkesan  garang, namun  hal ini  sama sekali  tak tersirat  dari desainnya. Alih-alih  mengaplikasikan  desain  maskulin  yang banyak dipilih  pabrikan lain  untuk menguatkan kesan tangguh smar tphone-nya, LG  Optimus 4X HD yang  mengadopsi  sistem  operasi terbaru  dari  android  Ice  Cream Sandwich justru  tampil  stylish dan elegan  dengan ketebalannya yang hanya  8,9 mm.

LG mempertahankan penggunaan  bangun  desain berbentuk  prisma  dengan  lekuk unik,  LG Optimus  4X  HD akan  tersedia dalam  dua pilihan warna.  Dinamakan  jet black,  ponsel pintar ini  hadir dalam  baluran warna  hitam  memukau. Pilihan lain  yaitu  warna  white  lightning, yang  memberikan  kesan  cantik  nan elegan dari  warna putih  yang  menyelimuti  tubuh-nya. Menambah  kesan  mewah,  LG  menyelipkan  corak  warna perak cemerlang  rnengelilingi  seluruh  tepian bodinya.


Melalui  ponsel  teranyarnya  ini,  LG ingin menggairahkan  lagi  persaingan  produk mobile dunia.  Meskipun  belum  resmi  merilis waktu peluncurannya  di Indonesia,  pihak LG Indonesia  telah  membuka pre-order produk terbarunya  ini  mulai  akhir Juni lalu.
Kepastian  untuk  segera meluncurkan ponsel  dengan NVIDIA  4-PLUS-1T Quad-Core  mobile  processor  ini  dibuktikan  LG dengan memasarkan  LG  Optimus 4X HD ini di  Jerman pada 11 Juli lalu.

Tidak ada komentar: